Tribratanews@Polsek Ujungjaya - Anggota Sabhara Polsek Ujungjaya Polres Sumedang Bripka A.Kurnia melaksanakan patroli dan dialogis dengan sekelompok warga masyarakat yang sedang berada di perempatan Jalan Pasar Ujungjaya Kecamatan Ujungjaya Kabupaten Sumedang untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas. Sabtu (31/03/2018)
Patroli dialogis Unit Sabhara Polsek Ujungjaya Polres Sumedang ini merupakan bentuk kegiatan patroli yang sangat efektif untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah Kecamatan Ujungjaya Kabupaten Sumedang, karena dengan berdialog dengan warga masyarakat akan lebih dekat dengan masyarakat dan terjalinnya tali silaturahmi yang harmonis.
Selain itu kegiatan patroli dialogis juga dilakukan oleh Unit Sabhara Polsek Ujungjaya Polres Sumedang secara rutin di laksanakan guna memelihara kamtibmas demi terwujudnya situasi dan kondisi wilayah Kecamatan Ujungjaya Kabupaten Sumedang yang kondusif.
Masyarakat akan merasa lebih terlindungi dan terayomi dengan adanya kegiatan patroli dan dialogis Unit Sabhara Polsek Ujungjaya Polres Sumedang yang langsung menyentuh ke warga masyarakat yang ada di wilayah hukum Polsek Ujungjaya Polres Sumedang ini.
Tugas Polri tidak akan bisa terlaksana dan tercapai keberhasilannya secara maksimal tanpa peran serta dari warga masyarakat itu sendiri, sehingga Unit Sabhara Polsek Ujungjaya Polres Sumedang lebih meningkatkan kegiatan patroli dan selalu singgah serta berdialog dengan warga masyarakat untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, sehingga dapat mengetahui perkembangan situasi kamtibmas secara dini di lingkungan warga masyarakat khususnya wilayah hukum Polsek Ujungjaya Polres Sumedang Kecamatan Ujungjaya Kabupaten Sumedang.
0 Komentar:
Posting Komentar